Kamis, 24 November 2016

Ain Jalut - Melawan Mitos Hulagu PDF Download

Ain Jalut - Melawan Mitos Hulagu PDF Download
Sekali lagi, Islam menyelamatkan peradaban manusia. Berkat Ain Jalut (3 Desember 1260), laju ekspansi Mongol tertahan, Eropa dan Afrika pun selamat dari terjangan barbar Mongol. Perang Ain Jalut adalah bukti sahih dari pergelutan antara hak dan batil, hingga tak berlebihan bila dianggal pertempuran paling bersejarah di abad ketiga belas.
Bagi dunia Islam, Jenghis Khan, Hulagu Khan, dan Timur Lenk adalah momok legendaris yang mewakili ekspansi Mongol di negeri Islam. Dari ketiganya, Hulagu Khan yang juga cucu Jenghis Khan adalah yang paling dahsyat dan berpengaruh. Dimasanya, wilayah seluas Turkistan, Iran, Irak dan Syam luluh lantak dihantam amukan laskarnya. Satu-satunya harapan tersisa hanyalah Mesir. Pasukan muslimin dipimpin Sultan Saifuddin Qutus berhasil mengalahkan Mongol di bawah jenderal Kitbuqa, tangan kanan Hulagu Khan di lembah Ain Jalut, Palestina.
Novel sejarah Ain Jalut ini merupakan dwilogi dari The Downfall of The Dynasty; Khianat di Tanah Baghdad. Cerita memadukan tokoh sejarah dan tokoh fiksi yang berdiri sendiri. Tokoh fiksi bercerita kisah tiga pemuda (Said, Jakfar, dan Fadhil) yang akhirnya bergabung menjadi tentara muslimin di perang Ain Jalut. Di bagian Akhir novel, ensiklopedi mini sejarah islam (ensiklopedi dinasti, wilayah, dan tokoh), siap menjadi guide yang memandu pembaca akan kedalaman dan berharganya sejarah Islam.

Detail Buku :

Judul : Ain Jalut - Melawan Mitos Hulagu
Penulis : Indra Gunawan
Penerbit : Elexmedia
ISBN: 978.602.02.3167.9
Jumlah Halaman : 407
Baca - Download : Google Drive

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Comments

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *